Sabtu, 31 Agustus 2019

Review : Eromanga-sensei


‘Eromanga-sensei’, menceritakan kisah romance antara kakak-adik yaitu Masamune Izumi dan Sagiri Izumi sang adik. Keduanya memiliki nama keluarga yang sama dan meskipun bersaudara, hubungan keduanya tidaklah sedarah



Masamune Izumi adalah seorang siswa SMA yang memiliki cita-cita menjadi penulis light novel terkenal. Adiknya yaitu Sagiri adalah gadis yang mengurung diri di kamar bertahun-tahun karena traumanya terhadap kematian kedua orang tua mereka. Si kakak setiap harinya slalu menyiapkan kebutuhan adiknya namun tidak pernah bertemu si adik. Ketika lapar, Sagiri yang kamarnya di lantai 2 akan menghentakkan kakinya ke lantai agar kakaknya menyiapkan makanan. Kemudian ketika butuh barang, dia akan memesan lewat online shop dan barangnya akan diambil ketika si kakak tidak ada di rumah. Suatu hari ketika Masamune telah memberikan makan kepada adiknya bersamaan dengan sebuah benda di sebelah makanannya, makanan tersebut dibawa ke kamar oleh Sagiri untuk ia santap, namun ia tunda karena sedang melakukan siaran langsungnya sebagai seorang ilustrator. Setelah siaran langsung, Sagiri yang menyamar ketika siaran langsung di internet hendak berganti kostum namun ternyata ia lupa mematikan siarannya. Si kakak yang sedang melihat siaran tersebut baru tau kalau itu adiknya karena ia melihat benda yang ia beri bersama dengan makanan yang ia siapkan ada disana. Akhirnya si kakak memperingatkan adiknya, dan hal ini membuat keduanya bertemu setelah bertahun-tahun tinggal di atap yang sama. nah... darisini nih dimulai kisah romance-nya...


Eromanga-sensei hadir lebih berbeda sedikit karena dibumbui dengan romance kakak-adik dan komedi yang diberikan sejujurnya sangat lucu dan terlalu manis karena Sagiri yang masih kecil dan imut ini memiliki tingkah laku yang mesum dan tidak wajar untuk seumurannya dan juga dia kelak akan menjadi seorang wanita. pada beberapa adegan, terlihat Sagiri yang terkadang melihat celana dalam temannya. Sagiri yang hikkikomori (istilah di jepang untuk orang yang suka mengurung diri di kamar) sangat tidak mungkin memiliki karakter seperti itu, disinilah kisah menariknya dari anime ini. Dengan penggambaran Sagiri sebagai seorang gadis cantik, hal ini membuat Eromanga-sensei disukai banyak orang untuk ditonton.
   
Kisah romance dimana antara kakak adik yang menyimpan rasa ingin berpacaran diantara mereka, khususnya sang adik Sagiri Izumi. Rasa cinta sang adik kepada si kakak sangat unik, lucu dan juga menarik. Kisahnya tidak monoton dan tidak membosankan untuk ditonton. Sagiri memiliki ketertarikan luar biasa kepada kakaknya. Suatu hal yang tidak biasa karena adik bisa sangat mencintai kakaknya sendiri. Ketika Masamune berkencan dengan dengan wanita, sang adik merasa cemburu dan kisah ini digambarkan begitu menghibur orang yang menonton. Selain itu pula, sang Masamune-pun memiliki banyak penggemar karena Masamume memiliki bakat penulis light novel keren memperburuk kecemburuan adiknya, bahkan adiknya sendiri ingin menikahi sang kakaknya.
Menurut saya tokoh utama dari kisah ini adalah Masamune Izumi namun kisahnya lebih ditekankan pada si adik, Sagiri Izumi. ini merupakan hal yang baik karena penonton yang menonton kisah ini hanya akan tertuju pada si adik yang lucu ini.

sekian review dari saya, keep support yaakk !!! babay !!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar